Senin, 18 Maret 2013

Contoh KTI Bab I


GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TENTANG PENANGANAN KEJANG DEMAM 
PADA BALITA DI RUMAH BERDASARKAN KARAKTERISTIK
 DI RW 04 DESA CIPAGERAN CIMAHI

BAB I
PENDAHULUAN

A.   LATAR BELAKANG
 Keluarga di tengah–tengah anak sangat penting, baik dalam perawatan anak kala sehat maupun selama anak dalam keadaan sakit ataupun anak sedang dalam perawatan dirumah sakit. ( Supartini 2004 )
Keluarga merupakan unsur terpenting dalam perawatan anak mengingat anak adalah bagian dari keluarga. Kehidupan anak dapat ditentukan oleh keluarga, untuk itu keperawatan anak harus mengenal keluarga sebagai tempat tinggal atau sebagai konstanta tetap dalam kehidupan anak. ( Wong dalam Aziz , 2005 )
Anak adalah individu yang masih bergantung pada orang dewasa dan lingkungannya, artinya membutuhkan lingkungan yang dapat memfasilitasi dalam memenuhi kebutuhan dasarnya dan belajar mandiri. ( Supartini, 2004 )
Anak pada usia balita sangat rentan dengan penyakit, salah satunya yaitu demam yang bisa menyebabkan kejang demam. Kejang demam atau Febrile confulsion adalah bangkitan kejang yang terjadi pada kenaikan suhu tubuh yang disebabkan oleh proses ekstrakranium. ( Ngasiyah, 2005  ). Kejadian kejang demam diperkirakan 2– 4 % di Amerika Serikat, Amerika Selatan dan Eropa Barat. Di Asia termasuk Indonesia dilaporkan lebih tinggi, kira – kira 20 %. Umumnya kejang demam timbul pada tahun kedua kehidupan ( 17–23 Bulan) ( Arief, 2000). Menurut profil Dinas Kesehatan kota Cimahi tahun 2006 kejadian kejang demam pada anak usia 1 – 4 tahun sebanyak 6,30 % dari jumlah balita 40.050.

untuk lebih lanjut langsung download saja failnya Disini

0 komentar:

Template by : kendhin x-template.blogspot.com